Internasional / Asia /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 16/06/2015 11:06 WIB

Wapres Pertanyakan Pesawat Malaysia Masuk Perairan Ambalat

Wakil Presiden Yusuf Kalla
Wakil Presiden Yusuf Kalla

JAKARTA_DAKTACOM: Wakil Presiden Jusuf Kalla mempertanyakan tujuan pesawat Malaysia yang masuk ke perairan Ambalat yang disengketakan.

"Diselesaikan secara bersahabat dahulu, menyampaikan (bentuk) pertanyaan kalau perlu protes," kata JK di Istana Wakil Presiden di Jakarta pada Senin.

JK mengakui tingkah Malaysia masuk ke daerah tanah air bukan kali pertama terjadi, dan oleh sebab itu pemerintah memilih metode diplomasi perundingan terkait wilayah di perbatasan.

Sebelumnya, diberitakan bahwa pesawat militer Malaysia beberapa kali kedapatan melakukan pelanggaran dengan masuk ke wilayah Indonesia. Dan dari hasil evaluasi TNI, hal itu dilakukan dengan sengaja.


Panglima TNI Jenderal Moeldoko menyatakan bahwa pihaknya akan mengambil tindakan dengan mengingatkan pimpinan tertinggi tentara Malaysia agar tak melakukan hal itu.

"Pasti nanti akan diingatkan ya," ujar Moeldoko di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (15/6).

Saat ini TNI Angkatan Laut dan Angkatan Udara sedang menggelar Operasi Sakti di sekitar Blok Ambalat. Keduanya menurunkan alutsista mereka, seperti tiga KRI, dua pesawat Sukhoi 27/30, dan tiga F16 Fighting Falcon.

Sementara itu, petugas Landasan Udara Tarakan, Kalimantan Timur, sejak Januari hingga Mei tahun ini mencatat, terdapat sembilan pesawat berbendera Malaysia yang telah memasuki wilayah udara Indonesia, tepatnya di atas Blok Ambalat.

Sejak dekade 1960-an, Indonesia dan Malaysia memang kerap bersitegang terkait Blok Ambalat. Puncak perseteruan terjadi pada tahun 2002, ketika Mahkamah Internasional memenangkan Malaysia pada sengketa kepemilikan Pulau Sipadan dan Pulau Ligitan yang berada di Blok Ambalat.

Editor :
Sumber : Republikaonline
- Dilihat 2435 Kali
Berita Terkait

0 Comments