Nasional / Politik dan Pemerintahan /
Follow daktacom Like Like
Rabu, 27/06/2018 11:35 WIB

Hasil Exit Poll Pilgub Sulsel, Paslon Agus-Tanribali Unggul Telak

Pasangan Agus Arifin Nu’mang-Tanribali Lamo usai debat kandidat Pilgub Suksel (Istimewa)
Pasangan Agus Arifin Nu’mang-Tanribali Lamo usai debat kandidat Pilgub Suksel (Istimewa)
JAKARTA, DAKTA.COM - Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI) melakukan Jajak pendapat dengan metode Exit Poll sejak pukul 08.00-09.30 WITA kepada 4482 pemilih Sulawesi Selatan.
 
"Hasilnya, pasangan nomor urut 2, Agus Arifin Nu'mang-Tanribali Lamo memimpin keunggulan sementara dengan dipilih oleh responden sebanyak 32,8%, disusul oleh pasangan nomor urut 3, Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman, dengan jumlah pemilih sebanyak 23,2% responden," kata Direktur Eksekutive LKPI, Arifin Nur Cahyono kepada wartawan di Jakarta, Rabu (27/6).
 
Selanjutnya, pasangan dengan Nomor Urut 1 yakni Pasangan Nurdin Halid-Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar dengan 21,6% dan pasangan Nomor Urut 4 yakni Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar 17,8%, sementara 4,6% lainnya memilih tidak menjawab.
 
Pada kesempatan itu, Arifin mengemukakan alasan mayoritas masyarakat Sulawesi Selatan memilih masing-masing kandidat didasarkan karena program yang mereka usung, kemudian alasan lainnya yakni karena kepribadian kandidat, selanjutnya yakni karena kesamaan partai dan terkahir karena efek tokoh nasional.
 
"Alasan masyarakat memilih kandidat yang dipilih di bilik suara adalah karena program yang diusung 36,7%, kemudian 23,7% responden lainnya memilih karena faktor kepribadian kandidat 23,7%, selanjutnya 12, 2% responden lainnya karena faktor kesamaan partai," imbuhnya. 
 
Sebagai informasi, metode pengambilan atau penentuan TPS amatan LKPI di Sulawesi Selatan yakni sebanyak 2277 TPS dengan mengunakan metode Multistage Random Sampling dan Exit Poll di setiap TPS diseleksi 2 pemilih secara random. 
 
Survei Exit Poll ini memiliki tingkat Margin Of Error -/+ 1.92 % pada tingkat kepercayaan 95%. **
Reporter :
Editor :
- Dilihat 7058 Kali
Berita Terkait

0 Comments