Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Ahad, 04/03/2018 20:15 WIB

Cikarang Butuh Kantor Imigrasi

ilustrasi pekerja asing ilegal
ilustrasi pekerja asing ilegal
CIKARANG_DAKTACOM: Bekasi Crisis Center meminta pemerintah Kabupaten Bekasi mendorong Kementerian Hukum dan Ham untuk membuat kantor imigrasi di kawasan Cikarang.
 
Ketua Bekasi Crisis Center, Damin Sada mengatakan kantor imigrasi untuk wilayah Bekasi dijadikan satu dengan Kota Bekasi padahal untuk orang asingnya paling banyak berada di wilayah Cikarang.
 
Dengan adanya kantor imigrasi tersebut hal ini akan memudahkan warga Kabupaten Bekasi dalam kepengurusan dokumen paspornya karena selama ini mereka mengurusnya ke kantor imigrasi yang berada di Kota Bekasi bekasi dan Karawang.
 
"Pemerintah Kabupaten Bekasi harus mengusulkan itu ke kementerian, apalagi hal itu untuk kepentingan pelayanan kepada masyarakat," ujarnya pada Ahad (4/3).
 
Damin menambahkan, dengan adanya kantor imigrasi di Cikarang itu meningkatkan pengawasan bagi orang asing khususnya pekerja.
 
Diakuinya, banyak pekerja asing yang tidak memiliki kelengkapan izin, dengan adanya kantor imigrasi itu diharapkan pengawasannya lebih meningkat.
Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 2000 Kali
Berita Terkait

0 Comments