Bekasi / Kabupaten /
Follow daktacom Like Like
Senin, 25/05/2015 10:52 WIB

Azyumardi Azra: Pentingnya Kurikulum Bagi Guru dan Siswa

Pakar Pendidikan  Azumardi Azra
Pakar Pendidikan Azumardi Azra
CIKARANG_DAKTACOM: Sistem Pendidikan di Indonesia saat ini perlu disempurnakan, terutama masalah kurikulum agar ada keseimbangan antara proses pembelajaran dan hasil belajar. Hal ini disampaikan oleh pakar pendidikan dan mantan Rektor UIN Jakarta, Prof Azyumardi Azra dalam seminar pendidikan yang diselenggarakan oleh Alexandria Islamic School di Jalan Pengasinan Raya Nomor 50 Rawalumbu, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Ahad (24/5).
 
"Masalah kurikulum yang tidak jelas saat ini terlalu memberatan siswa dan guru, oleh karena itu kedepan mata pelajaran harus dikurangi, supaya kegiatan belajar mengajar bagi siswa lebih menyenangkan," jelasnya.
 
Tugas guru sudah berat, seharusnya tugasnya dikurangi agar dapat mengembangkan dirinya untuk menjadi guru yang profesional. Guru harus diberi kesempatan untuk terus mengembangkan diri sehingga mampu menyerap berbagai perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan sosial kemasyarkatan.
 
"Agar guru bisa mengembangkan dirinya lebih dari sebelumnya, seharusnya mereka diberikan waktu luang, maka jangan membebani guru, dengan tugas yang berat," ujar mantan Rektor UIN Syarif Hidayatullah ini.
 
Reporter: Ardi Mahardika
Reporter :
Editor :
Sumber : Redaksi
- Dilihat 3848 Kali
Berita Terkait

0 Comments