Nasional / Sosial /
Follow daktacom Like Like
Senin, 15/01/2018 09:00 WIB

Tujuh Komisi dalam Muktamar XII JATMAN di Pekalongan

Habib Lutfi
Habib Lutfi
PEKALONGAN_DAKTACOM: Para peserta yang mengikuti Muktamar XII Jam'iyyah Ahlith Thariqah Al-Mu'tabarah An-Nahdliyyah (JATMAN) yang diselenggarakan Ahad-Kamis (14-18/1) mendatang, nantinya akan dibagi ke dalam 7 bidang komisi ditambah satu acara Halaqoh II Ulama Thoriqoh Luar Negeri.
 
Hal tersebut disampaikan Koordinator Panitia Lokal, M. Mirza Rofiq saat dihubungi Sabtu (13/1). 
 
"Jadi di Muktamar kali ini terbagi menjadi 7 komisi, di mana setiap komisi akan diisi satu menteri dengan acara ceramah kebangsaan, kemudian juga ada ceramah pembanding dari pemateri yang lain," papar Mirza, sapaan akrabnya.
 
Adapun 7 komisi tersebut, yakni: 1) Komisi Majlis Ifta, 2) Komisi Bahtsul Masail Thariqiyah, 3) Komisi Organisasi, 4) Komisi Program Kerja dan Rekomendasi, 5) Komisi Ekonomi, 6) Komisi Mahasiswa Thoriqoh An-Nahdliyyah (MATAN), dan 7) Muslimat Thoriqoh.
 
Sedangkan untuk nama-nama menteri yang akan menjadi narasumber pada acara ceramah dan dialog sebagai berikut:
 
1. Menteri Agama dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dengan tema  Peranan Thoriqoh dalam Membentuk Karakter Bangsa dan Umat.
2. Menkopolhukam dengan tema Peranan Thoriqoh dalam Tegaknya NKRI dan Gerakan Deradikalisasi.
3. Menteri Dalam Negeri dengan tema Penguatan peran Thoriqoh dalam Membangun Bangsa Melalui Peran Aktif Dalam Berdemokrasi.
4. Menteri Sosial dengan tema Penguatan peran Thoriqoh dalam Membangun Bangsa Melalui Peran Aktif Dalam Pengentasan Kemiskinan.
5. Menteri Pemberdayaan Perempuan dengan tema Penguatan peran Thoriqoh dalam Membangun Bangsa Melalui Peran Kaum Perempuan.
6. Menteri Pemuda dan Olahraga dengan tema Penguatan peran Thoriqoh dalam Membangun Bangsa Melalui Generasi Muda.
 
Selain para menteri tersebut, juga akan turut dihadirkan Panglima TNI yang akan mengisi acara ceramah dan dialog dengan tema Penguatan dan Pemberdayaan Thoriqoh Dalam Membangun dan Memperkokoh Kesadaran Masyarakat Berbangsa, serta Kepala Kepolisian RI dengan tema Peranan Thoriqoh Dalam Menciptakan Keamanan Masyarakat yang Majemuk. 
Editor :
Sumber : nu.or.id
- Dilihat 1305 Kali
Berita Terkait

0 Comments