Parlemen / DPR RI /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 12/12/2017 08:00 WIB

Dukung Palestina, FPKS DPR Kompak Bersyal di Paripurna

anggota  F PKS DPR RI mengenakan syal bentuk dukungan kepada Palestina
anggota F PKS DPR RI mengenakan syal bentuk dukungan kepada Palestina
JAKARTA_DAKTACOM: Para anggota  F-PKS DPR-RI mengenakan syal sebagai bentuk dukungan kepada negara Palestina, terlebih adanya pernyataan Presiden AS yang mengakui Jerusalem sebagai Ibukota Israel. 
 
Sikap solidaritas itu ditunjukkan dalam Sidang Paripurna DPR yang beragendakan pengesahan RUU Kepalangmerahan dan Penutupan Masa Sidang II tahun 2017/2018 Senin (11/12) di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta.
 
Anggota FPKS Leida Hanifa mengatakan, pengenaan syal itu sebagai bentuk dukungan kepada negara Palestina. Selain itu, pengakuan Presiden Amerika Serikat Donal Trump bahwa Yerusalem sebagai ibukota negara Israel, hal itu sangat  mencederai kedamaian.
 
Anggota Komisi X DPR ini menjelaskan bahwa politik luar negeri Indonesia adalah bebas aktif, untuk itu harus memberikan dukungan yang besar untuk kemerdekaan Palestina."Kita sebagai anggota Dewan dari F-PKS memberikan dukungan yang besar untuk kemerdekaan negara Palestina," ujarnya. 
 
Sementara proses kemerdekaan Palestina hingga sekarang belum selesai,  dengan pengakuan AS itu nantinya akan menimbulkan persoalan baru. Untuk itu masalah ini menjadi konsen sejumlah anggota dewan dan dia yakin tidak hanya Fraksi PKS yang memberikan dukungan, Fraksi-fraksi lain akan menyampaikan dukungan yang sama.
 
Seperti diketahui negara Palestina adalah negara yang paling awal mengakui kemerdekan Indonesia. "Sehingga kita samapai detik ini masih melakukan upaya-upaya maksimal agar Palestina mendapatkan kemerdekaanya baik melalui forum regional maupun internasional," ujar Politisi dari Dapil Jawa Barat.
Editor :
Sumber : dpr.go.id
- Dilihat 663 Kali
Berita Terkait

0 Comments