Pilkada Serentak /
Follow daktacom Like Like
Senin, 20/11/2017 08:15 WIB

Perang Medsos Mengancam Pemilu, KPU Diharap Punya Ahli IT

Bimtek Verifikasi parpol peserta pemilu 2019
Bimtek Verifikasi parpol peserta pemilu 2019
SUBANG_DAKTACOM: Pada proses kegiatan Pemilihan Umum (Pemilu) dikhawatirkan terjadi “Perang Sosial Media”. Kekhawatiran ini diungkapkan oleh Sekretaris Komite Independen Pemantau Pemilu (KPIPP), Kaka Suminta. 
 
Menurut dia undang-undang perlu mengaturnya. Dikhawatirkan akan menimbulkan ekses kemungkinan pihak-pihak tertentu yang mendominasi informasi.
 
“(Fenomena) ini terjadi pada pemilu di Amerika (Serikat), yaitu dominasi informasi dengan (modus) membeli iklan pada situs-situs besar untuk menyebarkan informasi,” ungkapnya pada Acara Bimbingan Teknis (Bimtek) Verifikasi Perbaikan dan Verifikasi Faktual Partai Politik Pada Pemilu Tahun 2019, di Ciater Subang Jawa Barat, Ahad (19/11).
 
Kemudian dia menyebutkan aspek lain yang terkait hal ini ialah pemberitaan pemilu, demokrasi partai politik, pendidikan politik. Lalu untuk menjawab tantangan tersebut Kaka menyarankan supaya penyelenggara pemilu ada ahli teknologi informasi.
 
“Saya menyarankan penyelenggara pemilu – KPU maupun Panwas, supaya memiliki ahli teknologi informasi agar tidak ketinggalan,” ujarnya.
 
Dalam pemaparannya, Kaka menyampaikan tentang berbagai proses pemilu di negara lain. Ternyata ada juga negara-negara di Asia Tenggara yang pelaksanaan pemilunya menerapkan seperti di Indonesia yang disesuaikan.
 
Kemudian narasumber lainnya ialah Komisioner Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Provinsi Jawa Barat, Eko Rustandi menyampaikan tentang proses verifikasi parpol.
 
Kata Ketua KPU Kabupaten Subang, Maman Suparman kegiatan bimtek ini dilakukan menindaklanjuti proses pendaftaran partai politik di daerah yang hingga kini dalam tahap verifikasi. KPU Kabupaten Subang telah memeriksa yang hasilnya ada 5 partai politik belum memenuhi syarat (BMS) karena jumlah dukungannya kurang dari seperseribu atau kurang dari seribu dukungan.
 
Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan dari Partai Politik di Kabupaten Subang.
Editor :
Sumber : jabarprov.go.id
- Dilihat 1170 Kali
Berita Terkait

0 Comments