Nasional / Sosial /
Follow daktacom Like Like
Ahad, 19/11/2017 07:00 WIB

Para Pemenang KPID Award ke-10 Tahun 2017

penghargaan KPID Award
penghargaan KPID Award

BANDUNG_DAKTACOM: Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Barat kembali menggelar KPID Jabar Award ke-10 tahun 2017 sebagai bentuk apresiasi kepada insan penyiaran baik radio maupun televisi di Jawa Barat, yang diberikan pada Jumat (17/11) malam.

Berikut hasil lengkap para pemenang  KPID Jabar Award ke-10 tahun 2017:

Untuk media penyiaran Televisi, untuk Kategori Siaran Berita diraih RCTV Cirebon dengan nama program Wewara Basa Cerbon), Kategori Feature dan Dokumenter diraih Bandung TV dengan nama program Ekspedisi Geopark Ciletuh), untuk Kategori Talkshow diraih I News TV Jabar dengan nama program Spesial Report).

Sementara untuk Kategori Seni Hiburan dan Budaya Lokal diraih MGS TV Bogor dengan nama program Sudah Kenal Semakin Dekat, untuk Kategori Program Anak-Anak diraih TVRI Bandung dengan nama program Dunia Anak, untuk Kategori Seni dan Budaya Lokal Stasiun Sistem Jaringan (SSJ) diraih Net TV Jabar dengan nama program Gamelan Degung Hiburan Para Rakyat.

Sedangkan untuk media penyiaran radio untuk Kategori Berita Radio diraih LPPL Kabupaten Kuningan dengan nama program Info Kuningan, untuk Kategori Talkshow diraih PR FM Bandung dengan nama program, Kontroversi, untuk Kategori Seni dan Budaya Lokal diraih Sindo Trijaya FM Bandung dengan nama program Ngadu Bako.

Dan untuk Kategori Program Anak Radio diraih RRI Bandung dengan nama program Pelangi Anak Nusantara, untuk Kategori Iklan Layanan Masyarakat diraih Radio Dahlia FM Bandung dengan nama program Buang Gadget Untuk Anak serta untuk Kategori ILM Radio Komunitas diraih Radio Komunitas CBS Cirebon dengan nama program Kekerasan Dalam Rumah Tangga.

Editor :
Sumber : jabarprov.go.id
- Dilihat 1615 Kali
Berita Terkait

0 Comments