Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 16/11/2017 14:30 WIB

IBM: Mahasiswa Baru Dapat Program ke Kampung Inggris

bincang pendidikan bersama rektor IBM Suryatmono
bincang pendidikan bersama rektor IBM Suryatmono
BEKASI_DAKTACOM: Bekerjasama dengan Kampung Inggris Pare Kediri, Institut Bisnis Muhammadiyah (UBM) Bekasi menyiapkan para mahasiswanya untuk dapat menguasai Bahasa Inggris dengan baik.
 
Target dari program ini adalah agar para mahasiswa ini dapat mencetak skor TOEFL minimal 450, dengan skor TOEFL tersebut dapat menjadi pembekalan tambahan bagi mahasiswa menghadapi persaingan global.
 
"Jadi mahasiswa baru di IBM dapat program boarding school di Kampung Inggris Pare, dan ini menjadi salah satu program kami dalam meningkatkan kualitas mahasiswa," ujar Rektor IBM Bekasi Drs H Suryatmono SH, MM dalam bincang pendidikan di Radio Dakta, Kamis (16/11).
 
Selain itu, IBM juga membuka kelas karyawan bagi mereka yang sudah berkarir di dunianya masing-masing, jadwal kuliahnya pun disiapkan pada sore menjelang malam hari setelah aktifitas pekerja pada umumnya.
 
Dengan 6 program studi yaitu (1) Manajemen (2) Akuntansi (3) Ekonomi Pembangunan (4) Ekonomi Islam (5) Komunikasi (Penyiaran) (6) Teknik Informatika, IBM berharap dapat mencetak mahasiswa yang kompeten di bidangnya masing-masing.
 
"Mari bergabung dan sukses bersama Institut Bisnis Muhammadiyah Bekasi," ajak Suryatmono di akhir talkshow.
Editor :
Sumber : Radio Dakta
- Dilihat 1022 Kali
Berita Terkait

0 Comments