Jurnal Haji /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 05/09/2017 09:15 WIB

Komite III DPD RI Apresiasi Kinerja Petugas Haji

Ketua Komite III DPD RI Hardi Selamat Hood saat Rapat Evaluasi Pengawasan Pelaksanan Ibadah Haji
Ketua Komite III DPD RI Hardi Selamat Hood saat Rapat Evaluasi Pengawasan Pelaksanan Ibadah Haji
MAKKAH_DAKTACOM: Komite III Dewan Perwakilan Daerah RI mengapresiasi kinerja para petugas haji yang tergabung dalam Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi. Mereka dianggap sudah cukup baik dalam melaksanakan tugasnya. 
 
“Dengan keterbatasan jumlah yang tidak sebanding (dengan jumlah jemaah), kinerja para petugas PPIH Arab Saudi patut diacungi jempol dalam melaksanakan tugasnya,” kata Ketua Komite III DPD RI Hardi Selamat Hood saat Rapat Evaluasi Pengawasan Pelaksanaan Ibadah Haji 1438H/2017M di Kantor Daker Makkah, Senin (04/09).
 
Komite III DPD RI secara khusus menyoroti masalah petugas. Mereka menilai perbandingan petugas dengan jemaah tahun ini tidak ideal. Sebab, total kuota jemaah haji regular mencapai 204.000, sementara petugas hanya 3.500 orang.
 
“Perbandingannya 1 : 59 atau satu orang petugas harus menangani 59 jemaah,” tuturnya.
 
Menurut Hardi rasio itu belum ideal. Sehingga, perlu diusulkan penambahan petugas dengan rasio ideal 1 : 45 orang. “Bahkan dengan bertambah 20% jemah haji Indonesia, maka harus diusulkan penambahan petugas non kloter atau petugas lapangannya,” ungkap Hardi.
 
Hardi mengaku pihaknya akan mengusulkan penambahan petugas non kloter berikut peningkatan kesejahteraan para petugas. “Kami melihat volume pekerjaan mereka patut kita apresiasi, tidak semudah yang kita bayangkan mengatur segitu banyak orang dalam waktu singkat dan cepat bahkan menuntut 24 jam sigap,” ujarnya.
 
Kepala Daker Makkah Nasrullah Jasam berterima kasih atas apresiasi yang diberikan DPD kepada petugas haji. Menurutnya, para petugs berusaha kerja maksimal semata karena ingin melayani tamu Allah dan mengantarkan mereka menjadi haji mabrur.
 
Terkait penambahan para petugas non kloter, Nasrullah mengatakan bahwa rencana itu selalu diusulkan pemerintah kepada Komisi VIII DPR RI. Ini perlu kajian mendalam, karena penambahan petugas juga berkaitan dengan kuota jemaah. Jadi, perlu pembahasan agar semuanya berjalan maksimal.
 
Tampak hadir dalam rapat tersebut, Rafli Senator Prov. Aceh, Dedi Iskandar Batubara Senator Prov. Sumatera Utara, M. Syukur Senator Prov. Jambi, GKR Ayu Koes Indriyah Senator Jawa Tengah, KH. Ahmad Sadeli Karim Senator Provinsi Banten, H. Habib Hamid Abdullah Senator Prov. Sulawesi Selatan, ABD. Jabbar Toba Senator Sulawesi Tenggara, Sekretaris Daker Makkah Suratman, dan para Kasie Daker Makkah.
Editor :
Sumber : Kemenag.go.id
- Dilihat 1010 Kali
Berita Terkait

0 Comments