Pilkada Serentak /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 24/08/2017 11:32 WIB

Tim Lima Siap Gelar Safari Politik Jelang Pilkada 2018

rapat tim lima di hotel Horison Kota Bekasi
rapat tim lima di hotel Horison Kota Bekasi
BEKASI_DAKTACOM: Tim Lima (PDI Perjuangan dan Golkar) kembali menggelar rapat lanjutan untuk membahas pasangan calon yang akan maju di Pilkada serentak 2018 nanti.
 
Tiga daerah tersebut ialah, Kabupaten Subang, Kabupaten Bogor dan Kota Sukabumi. Tiga daerah tersebut pihaknya sudah menentukan siapa kader yang akan maju. 
 
“Rapat ini kelanjutan dari rapat kemarin. Hari ini kita bahas tiga daerah, jadi di Kab. Subang Incumbennya dari Golkar, Sukabumi kita sudah sepakat tinggal didiskusikan lebih lanjut siapa nomor satunya dan  nomor duanya, untuk Bogor kita sepakat Ketua DPRD Kab. Bogor dari Golkar kita wakilnya,” kata Bendahara DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Waras Wasisito, usai rapat di Hotel Horison, Kota Bekasi, Rabu (23/8).
 
Bukan hanya itu, kedua partai (PDIP dan  Golkar) akan melakukan safari politik. Kedua partai ini akan mambangun kesadaraan kebangsaan dan politik kerakyatan. 
 
“Kita akan membangun Jawa Barat tentang visi misi secara menyeluruh secara komprehensif. Maka wujud dari itu kita akan melakukan ‘Safari Kebangsaan’ di 27 kabupaten/kota,” kata dia. 
 
Tujuannya adalah PDI Perjuangan dan Golkar ingin mendengar langsung dari masyarakat dimasing-masing wilayah sesuai dengan kearifan lokal nya. Apa yang sebenarnya dibutuhkan rakyat Jabar. 
 
“Jadi kita ingin Pilkada ini bukan seolah-olah pertarungan bahwa pesta demokrasi itu bukan siapa yang menang siapa yang kalah, jadi ayo kita edukasi masyarakat supaya bisa menilai adu program adu visi misi. Maka dari itu kita akan lakukan safari kebangsaan,” ungkapnya.  
 
Perlu diketahui rapat lanjutan tim lima kali ini dihadiri dari Golkar yaitu, Dedi Mulyadi, Ade Barkah, MQ Iswara, Yod Mintaraga dan Sukrimnur Arif. Sedangkan dari PDIP, Ineu Purwadewi Sundari, Waras Wasisto, Abdy Yuhana dan Aang.
Reporter : Warso Sunaryo
Editor :
- Dilihat 826 Kali
Berita Terkait

0 Comments